Part 04 Dj Kesayangan

1073 Words
Awal sebuah pertemuan yang kurang baik akan menjadikan bekas tersendiri bagi siapapun. Seperti halnya yang dirasakan oleh Celomita dan juga Kalfi. Pertemuan yang tidak terduga. Yang mengharuskan mereka berdua berkolaborasi diatas panggung maha dahsyat yang memang khusus disiapkan untuk konser Kalfi Abraham Arfas. Penyanyi solo pria yang sekarang sedang naik daun karena karya-karyanya yang menyentuh. “Cel, apa kamu sudah siap?” tanya Teon pada Celomita. Karena untuk pembukaan kali ini, Celomita akan menjadi pembuka konser Kalfi. Dan untuk kali ini, Celomita akan membuka topengnya. Meskipun dia tetap menggunakan gayanya yang mengusung gaya berantakan. Khas Dj Celomita. Namun, bukan Dj Celo namanya kalau tidak membuat panggung terguncang karena penampilannya yang enerjik. Terlebih lagi musik yang dibuatnya benar-benar sangat memanjakan telinga siapapun yang mendengarnya. “Para penggemarmu sudah memanggilmu. Tampilkan performa terbaikmu.” Teon menepuk pundak Celomita yang sedang memasang topengnya. Ciri khas Dj Celo. Celo berjalan menuju ke panggung yang sudah disiapkan. Dia melambaikan tangannya pada penggemarnya. Sorak para penonton benar-benar meramaikan konser kali ini. “Hello every body...” Suara Celomita menggelenggar dengan dibarengi musik Dj yang mulai dia mainkan. “Bip...Bip..Bip...Dush...Wiiiiiwwwwiiiiwwwwiiiwwww...Dummmmm...” Celomita mulai memainkan musiknya dengan sangat terampil. Musik remix yang dia kolaborasikan dengan musik instrument buatannya. Benar-benar menjadi mood boster. Semakin lama, permainan Celomita semakin memanas. Baik tua maupun muda semakin menggila saat mendengar permainan musik  Dj. Celo. Tanpa bisa dicegah, Melodi menaiki panggung dengan memakai pakaian ala Dj Celo. Kalfi yang kecolongan putrinya yang sudah naik keatas panggung, dia menepuk jidatnya. “Bagaimana mungkin Melodi sudah naik keatas panggung. Apa kamu tidak memperhatikan Melodi, Rey,” ucap Kalfi menahan geram. Karena para anak buahnya tidak bisa menjaga putrinya. Kalfi benar-benar takut terjadi apa-apa dengan putrinya. “Maafkan kami. Boss. Karena sudah lalai menjaga nona muda.” Rey benar-benar merasa bersalah. Karena tidak menjaga Melodi dengan baik. Rey langsung mengerahkan anak buahnya untuk berjaga-jaga di sekitar panggung. “Awasi gerak gerik orang-orang yang mencurigakan. Aku tidak ingin sampai terjadi sesuatu dengan nona muda. Jaga dengan nyawa kalian,” perintah Rey pada semua anak buahnya. “Baik, Boss.” Semua anak buah Rey pun berpencar untuk menjaga Melodi. Karena aksi panggung Dj Celo, banyak para penggemarnya berdatangan menghadiri konser Kalfi. Banyak fans fanatiknya yang tidak segan-segan menggelontorkan uang supaya bisa duduk di bangku VVIP yang sudah disiapkan penyelenggara konser. Dan yang membuat Rey kagum adalah performanya yang apik dan energik. Membuat siapapun tersihir untuk ikut bergoyang mengikuti irama musik yang dia buat. “Gila, kalau seperti ini yang menjadi bintang konser Tuan Kalfi adalah Dj Celo. Lihat saja penontonnya. Dia benar-benar bisa menyihir penonton untuk mengikuti musiknya. Dan gaya bermusiknya juga sepadan dengan Dj Internasional. Aku jadi penasaran wajah Dj Celo sebenarnya. Dengan penampilannya yang seperti itu,” ucap Rey pada manager Kalfi. Kalfi yang mendengar obrolan Rey dari tadi, dia tidak memungkiri. Kalau yang dikatakan Rey memang ada benarnya. Sinarnya sebagai bintang seperti terkalahkan dengan sinar kebintangan dari Dj Celo. Aku bersinar, tetap terang Aku jaya, karena kamu Oh..Oh..Oh...Oh..Oh... Love me...Love me...Love me... I Like You, Yes, I Like You Cinta Kamu, hanya kamu Oh...Oh..Oh...Oh...Oh...Oh... Dummm....Dummm....Dummm “Wooowwww...pecah, pecah. Gila, penampilan Dj Celo,” teriak para penonton dengan histeris. Saat hendak selesai, semua penonton dikejutkan dengan Dj Celo yang tiba-tiba membuka topengnya. Semua penonton semakin histeris dibuatnya. Wajah cantiknya membius para penonton yang sedang melihat aksi panggungnya. Nama Dj Celo menggema di seluruh panggung konser. Berbeda dengan Rey dan juga Kalfi yang sukses dibuat kaget akan penampakan wajah Dj Celo. Yang tidak lain adalah wanita yang membuatnya kesal beberapa hari yang lalu. Terutama untuk Kalfi. “Apa aku tidak salah lihat, Rey? Yang ada di konserku kali ini, wanita menyebalkan yang membuatku darah tinggi.” Kalfi benar-benar dibuat kaget oleh Celomita. Wanita berantakan yang tidak ada cantik-cantiknya sama sekali. Namun, sekarng dia dibikin kaget juga dengan makeup tipis yang terpoles di wajahnya. Terlihat cantik dan berbeda saat dia bertemu di perusahaannya kemarin. “Gila Boss. Penampilannya benar-benar badas. Dj Celo benar-benar sudah menyihir penonton untuk menikmati musiknya. Terlebih lagi sekarang Dj Celo memperlihatkan wajahnya yang selama ini tertutup oleh topeng.” Rey benar-benar sangat kagum dengan instrument musik yang dibuat oleh Dj Celo sendiri. Benar-benar sangat berbeda dengan Dj yang lain. Kalfi yang perkataannya tidak didengar oleh Rey, dia langsung pergi dan memilih untuk bersiap-siap dalam penampilannya. Setelah penampilannya selesai, Celomita langsung meninggalkan panggung. Sebelum dia pamit undur diri pada sang pemilik acara, Celomita sengaja menemui Melodi. Gadis kecil yang sangat mengidolakan dirinya itu. Dia tidak ingin menyakiti hati gadis kecil itu. “Hai, cantik,” sapa Celomita pada Melodi yang menunggunya di samping panggung. “Hai tante Celo,” jawab Melodi dengan senyum yang mengembang diwajah cantiknya. “Siapa namamu, cantik?” tanya Celomita sambil membungkukkan badannya sejajar dengan tinggi Melodi. “Melodi, tante. Tante, apa Melodi bisa minta tanda tangan tante. Karena Melodi sangat mengidolakan tante. Karena nanti kalau Melodi besar, Melodi ingin jadi Dj seperti tante. Tambah lagi tante sangat cantik aslinya,” ucap Melodi sambil terkekeh karena senang. Celomita pun juga ikutan tertawa dan mengacak-ngacak rambut gadis kecil yang ada di depannya saat ini. Begitu menggemaskan dimatanya. Celomita pun langsung memberikan tanda tangannya dan memberikan kenang-kenangan pada Melodi. Kalung kesayangannya dia berikan pada Melodi. Melodi yang mendapatkan kalung berbentuk Note yang bertuliskan nama Celo. Begitu indah dan cantik saat dilihat. “Terima kasih banyak tante,” ucap Melodi sambil tersenyum bahagia. Melodi pun mengajak Celomita menemui papanya. “Tante, papa itu penyanyi. Dan ini konser papa,” ucap Melodi. “Wah...papa Melodi hebat dong,” ucap Celomita menyenangkan hati Melodi. Saat sudah sampai di ruangan Kalfi, Celomita dibuat kaget saat melihat pria yang dia benci ada di depan matanya. “Papa, kenalin. Ini tante Celo. Dj kesayangan Melodi,” ucap Melodi. Kalfi mencoba tetap tersenyum meskipun dia sangat malas berhadapan dengan wanita yang ada di depannya saat ini. Wanita menyebalkan yang sudah membuatnya marah-marah seharian karena kelakuannya. “Selamat atas penampilan anda barusan, Dj Celo. Senang sekali anda bisa datang di acara konser tunggal saya kali ini,” ucap Kalfi berbasa basi. Dia tidak ingin sampai putrinya tahu kalau dia sebenarnya sudah mengenal wanita yang ada di depannya saat ini. “Terima kasih banyak Tuan kalfi. Semoga konser anda juga berjalan lancar. Saya tidak menyangka, kalau pria seperti anda juga seorang penyanyi,” ucap Celomita yang juga pura-pura baik. Kalfi yang merasa setiap perkataan yang keluar dari mulut Celomita seperti bisa, dia pun mencoba untuk menahan amarahnya yang bisa saja meletus pada saat itu juga.  
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD