Orion menatap sekeliling rumahnya, dia sempat berpikir, benarkah selama ini dia tinggal di rumah ini? Dia sama sekali tidak mengingat apa pun. Dinding di rumahnya itu tampak bersih tanpa ada satu pun benda yang terpajang di sana. Sudah dua minggu berlalu semenjak Orion keluar dari rumah sakit dan tinggal di rumah ini. Sagita sudah mulai kuliah kembali, jadi waktu yang dihabiskan Orion selama di dalam rumah tanpa Sagita, hanyalah berjalan-jalan di sekitar rumah. "Tuan Muda, apa Anda lapar?" Suara Bi Hilda tiba-tiba terdengar dari arah belakang. Orion menoleh dan menatap ke arah Bi Hilda. Selama ini hanya Bi Hilda-lah yang menemani Orion selama Sagita pergi kuliah. Orion ingat Sagita pernah mengatakan bahwa bagi dirinya yang dulu, Bi Hilda sudah seperti ibu sendiri.

