Istri Gaib Bab 36 : Keinginan Haikal “Sayang, kamu kenapa?” tanya Haikal kebingungan, melihat wajah dan sekujur tubuh istri pertamanya itu merah padam. Maura terdiam, dengan sambil menggigit bibirnya. Ia tak kuasa menahan rasa sakit juga panas, hingga air mata meluncur begitu saja. “Sayang .... “ Haikal meraih tangan Maura. Maura meringis, tangannya digenggaman Haikal mengeluarkan asap dan melepuh. Dengan cepat Haikal melepaskannya kembali. “Dek, apa tubuhmu terbakar karena sentuhan Abang?” Haikal tertegun melihat reaksi perubahan tubuh Maura jika disentuhnya. Maura menganggukkan kepala sambil meniup tangannya yang terasa amat panas. Tapi semua ini sebanding dengan rasa senang karena bisa bertemu pria yang ia cinta. Ia tak mau berpisah dengan sang suami, berhari-hari ia menanti saat

