1 hari kemudian... Setelah lima belas menit yang lalu mereka habiskan untuk makan siang, sekarang Anna sudah duduk di dalam mobil milik Bayu. Lelaki berkemeja biru laut di sebelahnya tidak mengatakan apapun lagi setelah masuk ke dalam mobil. Hanya ada lagu yang berputar lewat radio. "You okay?" Bayu mengalihkan pandangannya dari depan, menatap Anna diselingi aktifitas menyetirnya. "Ya, I'm okay." Jawab Anna dengan sedikit bergumam, di posisi yang masih sama seperti tadi. Setelah pertanyaan itu terlontar, tidak ada kata apapun yang keluar dari bibir keduanya. Masing-masing sibuk dengan urusannya. Anna sebenarnya tidak tahu mengapa setelah Andi menelfonnya hari kemarin, dia mendadak murung. Dia sedih, tapi tidak tau apa alasannya. Dia ingin menangis, tetapi tidak tau mengapa. Dia ingint

