BAB 23 MENGHILANG “Sungguh sial, Tasia menghilang Bos!” lapor Lee dengan geram. “Bagaimana bisa?” tanya Gio. “Dia meninggalkan mobil yang Bos belikan dan menghilang ke dalam hutan.” “Apa kamu tidak bisa menyuruh orang membuntutinya?” “Tidak bisa, kami hanya berdua dan lebih baik membawa mobil mewah ini dan menahannya di Under ground.” “Bagus kalau begitu. Nanti pasti dia akan mencari mobil itu.” Gio meletakkan ponselnya di atas meja dan Edo bergabung dengannya. Pria yang jauh lebih muda darinya dan menjadi salah satu kepercayaannya. “Kamu sudah terlalu lama bermain drama Gio,” tegur Edo. “Itulah sebabnya aku meminta kamu menjadi sekretarisku sekarang,” jawab Gio seraya menatap sekeliling klub malam yang mereka sambangi saat ini. “Lalu bagaimana, apakah Bu Farah membuat ulah?” “

