BAB 8 FAKTA Gio keluar dari kamar mandi dan menatap pada ranjang yang sudah dirapikan oleh Imay. Ranjang di mana seharusnya ia menghabiskan waktu rehatnya bersama sang istri. Walaupun sudah dirapikan, tetapi terlihat sekali bantal mana yang sering di pakai dan tidak. Begitu pula dengan ranjang. Bagian seharusnya tubuhnya berada lebih rata dari pada bagian Belinda berada, begitu juga bantal. Aroma dan sentuhan wanita itu pada kamar dan rumah ini masih sangat kental. Gio menemukan Imay sedang membawa pot yang berada di ruang itu ke arah luar dan bertanya, “Mau kamu bawa ke mana May?” Imay berbalik badan dan menjawab, “Ini mau saya taruh luar. Mbak Linda pesan dua hari sekali untuk dibawa keluar digantikan dengan tumbuhan yang lainnya.” “Ya sudah lakukan. Apalagi yang dia perintahkan?” t

