Gue manja karena gue baru tau arti keluarga dan kasih sayang. Dan lo tau itu gue dapatkan dari keluarga angkat gue. Gue nggak nyangka bisa di angkat disebuah keluarga terhormat.
Sedangkan lo? Lo sendiri dari keluarga yang baik dengan kehidupan baik juga, berbeda dengan gue yang dipungut dijalanan bagaikan sampah yang busuk! Gue hancur, gue terpukul dan terpuruk. Semua mojokin gue, seolah gue anak pembawa sial. Anak yang nggak pernah diharapkan keluarga gue sendiri.
Apa lo mau berada di posisi gue? Tentunya, enggak. Gue aja nggak sanggup apalagi lo mau berada di posisi gue, mustahil!
Perjalanan cinta gue aja rumit, di khianati, ditinggal nikah. Ah gue benci namanya cinta. Kenapa sih nggak masalah kehidupan nggak masalah cinta, semuanya berjalan rumit banget. Lama lama gila juga gue.
Dan lo nggak usah sok tau kehidupan gue. Lo ngga tau perjuangan gue bisa hidup sampai sekarang. Lo ngga tau siapa gue dulu.
-Adinda rawnie.
Jatuh cinta? Setelah dikhianati. Gue rasa perasaan cinta itu hilang. Namun hadirnya lo di kehidupan gue membuat rasa cinta itu kembali tumbuh.
Seiringnya berjalan waktu. Kita dekat dan gue selalu marah marah sama lo. Disitu lah cinta datang dengan sendiri nya. Will you marry me Adinda rawnie.
-Farel samudra hansel.