Assalamualaikum semua, alhamdulillah masih bisa up... maaf ya author up nya lama. Maklumlah udah berada diujung karena dimasa-masa inilah sebentar lagi akan sibuk ujian dan segala macam yang membuat otak pusing memikirkannya, udah ah author malah curhat. Langsung dibaca aja.. Happy Reading * * * 'Ada kala Cinta jadi Benci ketika rasa yang ada menjadi hilang karena sebuah kesalahan atas kekhilafanmu.' * * * Sinar senja menerangi langit yang sebentar lagi akan digantikan dengan langit malam penuh bintang bertebaran, seorang perempuan yang tak lain adalah Ica berdiri ditempat biasanya ia mencari ketenangan. Diatas atap yang biasanya para santri gunakan untuk menjemur pakaian, tadi setelah mereka selesai mengaji Ica lantas tak langsung pulang ke kamar melainkan ke tempat sekarang ini.

