“Nyonya, setelah aku melakukan pemeriksaan, ternyata benjolan itu bukanlah abses. Melainkan tumor yang cukup berbahaya. Aku akan melakukan tindakan operasi untuk mengangkat benjolan itu, bagaimana menurutmu?” tanya Nastya saat menjelaskan mengenai kondisi kelinci itu. “Astaga! Kenapa bisa ada penyakit itu pada hewan lucu ini?” ujar wanita itu panik. “Hal itu bisa terjadi pada hewan mamalia, Nyonya. Tidak hanya manusia, hewan juga bisa terkena penyakit yang mengerikan seperti tumor dan kanker.” “Apa dia akan selamat jika melakukan operasi?” tanya wanita itu memastikan. “Aku tidak bisa memastikannya akan berhasil seratus persen, karena ini operasi pengangkatan benjolan tumor. Jika setelah diangkat masih ada reaksi lain, atau munculnya benjolan itu kembali lagi, dengan sangat terpaksa, ak

