Suara ketukan yang terus-menerus di depan pintu kamar membuat Alvin yang tertidur lelap akhirnya terbangun dengan wajah kesal yang terlihat jelas. Sebelum duduk Alvin menyempatkan diri melihat jam yang terpajang di dinding kamar, di sana sudah menunjukkan pukul 21.30. Alvin melirik ke arah samping di mana Angela masih tertidur dengan lelap, sesekali ada isakkan dan tangisan kesedihan yang keluar dari mulutnya. "Sejak kapan ia suka mengigau dalam tidurnya?" tanya Alvin penasaran karena dulu Angela selalu tidur dengan nyenyak dan tak akan pernah seperti ini. Alvin menyelimuti Angela sebelum menuju ke kamar mandi untuk membersihkan diri. Setelah memakai pakaiannya dengan rapi Alvin baru menuju ke pintu untuk membukanya. "Ada apa?" tanya Alvin dengan kesal. Alvin menggosok rambutnya dengan

