Saat ini Petra dan teman-teman Airin yang lainnya tengah berkumpul di sebuah cafe, mereka tengah membicarakan rencana untuk acara ulang tahun Airin. "Eh, dua hari lagi ulang tahun Airin ya" tanya Leon. "Iyaa, gue hampir lupa anjir sama ulang tahun adik gue sendiri," ucap Petra sambil menepuk jidatnya. "Yeu, lu mah kakak durhaka," seru mereka serempak menyoraki Petra. "Eh guys, ada yang tau gak Arsi sama Deska ke mana??" tanya Natasha tiba-tiba mengalihkan topik pembicaraan. "Gak tau tuh, tapi tau gak? Katanya ada mayat yang udah busuk gitu ngapung di sungai. Mukanya itu agak mirip Deska," celetuk Keira yang membuat suasana menjadi horror. "Ah, masa? Yang bener lo??" tanya Keila tak percaya. "Iya bener!!" ucap Keira. "Udah lah, ngapain juga ngurusin cewek kegatelan kayak dia, mendin

