Tiga hari kemudian ... Pukul 12:15 P.M. Waktu yang tepat bagi matahari untuk bebas menari-nari di atas kegiatan manusia yang tengah merasakan udara yang begitu panas, membuat sebagian dari kegiatan mereka tertunda karena rasa haus yang menyerangnya. Itu berlaku untuk mereka, namun tidak berlaku untuk perempuan cantik yang sekarang tengah terbaring lemah di atas brankar yang sudah berantakan karena ulahnya sendiri. Bukan Clara namanya kalau tidak menangis di setiap saat. Renata yang saat ini terus saja mengelus kepala anaknya itu mulai beralih mengecup kening putrinya yang sejak tadi pagi tidak ingin mengisi perutnya sendiri. Renata terpaksa menyudahi acara arisannya di Bangkok demi menemui anaknya yang dikabarkan terjatuh dari tangga. Hingga hal itu membuat wanita paruh baya yang kini

