Lampu kristal berkilauan di langit-langit ballroom Hotel Santiaga, memantulkan cahaya keemasan yang menari-nari di antara gelas-gelas anggur dan sutra gaun para tamu. Musik klasik mengalun pelan, dimainkan oleh kuartet gesek di sudut ruangan, menciptakan atmosfer elegan dan terasa begitu romantis. Pesta anniversary pernikahan Duta Besar Inggris bukan sekadar perayaan, ini adalah ajang diplomasi berbalut glamor dan beberapa memanfaatkan situasi ini untuk pertemuan berbisnis antar negara. Para tamu berdatangan dengan senyum dan tawa yang penuh basa-basi, mengenakan busana terbaik mereka. Kamera-kamera media internasional sesekali berkedip di pintu masuk, membidik siapa pun yang dianggap penting. Pintu utama ballroom terbuka perlahan. Zeva dan Selina melangkah masuk beriringan, tangan me

