Dave baru saja keluar dari rumah sakit, dia baru saja menemui Dokter kepercayaannya yang melakukan tes DNA. Dan di sana tertera jelas kecocokan DNA antara dirinya dan Regan. Sungguh perasaannya bergejolak tak menentu, ia merasa bingung. Haruskah ia bahagia mendapat berita baru yang menyatakan kalau dia masih memiliki keluarga. Darah dagingnya sendiri? Dave duduk di kursi kemudi dengan pandangan kosong ke depan, map biru masih dalam genggaman kuatnya. Bayangannya memutar pada kejadian 5 tahun lalu. Semua yang terjadi, semua yang ia alami hingga mengakibatkan ia dan Agneta terjebak dan melakukan itu. Pantas saja, setelah kejadian itu, Agneta menghilang tanpa jejak. Regan.... Membayangkan wajah polos itu, Dave tersenyum kecil. Betapa bodohnya dia tak

