Rina mengirimkan lokasi di cafe beberapa puluh meter dari mansion Reiner. Alvian yang sudah menerima share lokasi dari Rina segera menuju ke tempat istrinya berada. "Tunggu di sana! Aku segera datang." Pesan singkat dari Alvian. Rina langsung membalas cepat pesan suaminya "Oke". Tak berapa lama Alvian sudah sampai di cafe tempat Rina menunggu. Dengan sorot mata tajam Alvian mencari pria kurang ajar yang masih mengejar-ngejar istrinya itu. "Dimana dia Rin?" Alvian sudah tidak sabar kembali memberinya pelajaran. "Dia siapa Al?" Tanya Rina gugup. Alvian tidak menemukan keberadaan pria yang ia cari di sana. Dia tidak ingin menjadi pusat perhatian semua orang. Ia mengajak Rina untuk segera pulang. "Kita bicara di mansion!" Alvian kembali menuju ke motornya. Rina mengikutinya di belakan

