Hari KKN "Han, udah siap semua?" tanyaku pada Letti "Udah.. Yuk berangkat!" Hari ini aku dan Letti akan melakukan kegiatan KKN. Kami akan berada di sebuah desa terpencil, meski kami di satu kota namun kami beda desa. "Rombongan udah lengkap belum nih?" tanya Rizky padaku "Udah kayaknya.. Bentar aku tanya dari timnya Letti dulu" ujarku seraya mencari keberadaan kekasihku "Han.." panggilku "Iya, ada apa?" "Udah siap belum tim kamu?" "Udah kok.. Yuk berangkat keburu kesiangan.." "Oke" Aku memberitahu Rizky untuk menyuruh teman-teman masuk ke dalam kendaraan yang akan mengantar kami ke desa itu. Selama perjalanan kami hanya mengobrol seadanya. Aku lihat Letti masih sedikit marah padaku. Mungkin karena kita satu mobil dengan Ayu. "Han, kalo ngantuk tidur aja.. Masih lumayan jauh

