Lima bulan kemudian ... "Kak Grit cantik banget," puji Mo melangkah mendekati tempat duduk Inggrit. Tepatnya di depan meja rias. Ya, saat ini keluarga Tan kembali berkumpul di salah satu kamar hotel yang mereka sewa untuk persiapan pernikahan Inggrit Tan dan LW Larry. "Terima kasih Mo. Suami kamu tidak ikut kemari?" Tanya Inggrit tersenyum kecil pada adiknya. Ivo yang kebetulan duduk di sofa dekat dengan tempat duduk Inggrit, mengernyit heran mendengar pertanyaan Inggrit. "Mungkin Kings nanti menyusul kemari," sahut mama Tan menimpali. Mo memperhatikan kakak sulungnya tersenyum kaku dan terlihat kikuk. "Sebenarnya suami Mo masih belum bangun tidur saat Mo berangkat. Akhir pekan memang biasanya dia bangun siang," ujar Mo merasa sungkan tak menjawab pertanyaan Inggrit. "Wah, mama bak

