Hari ini Stephanie bangun lebih pagi dari kemarin. Setelah seharian kemarin tidak bisa bertemu dengan Adrian, hari ini Sphanie berharap bisa bertemu dengan Adrian, dan menceritakan kejadian dua hari lalu saat dia dan mama Adrian bertemu Marcela di toko roti. Dia merasa ada yang disembunyikan oleh mama Adrian. Dia bangun jam 6 pagi, langsung menuju kamar Adrian. Tapi betapa terkejutnya dia kamar Adrian masih rapi seperti belum ditiduri. Dia mengambil ponselnya, mencoba menelfon Adrian, tapi tidak tersambung. Stephanie jadi uring-uringan sendiri. Dia mengacak rambutnya putus asa. "Aaargh, kemana sih tuh anak, susah banget mau ketemu aja!" Stephanie kembali ke kamarnya. Dia memutuskan untuk mandi dan bersiap-siap. Dia akan ke kantor Adrian lagi hari ini. Butuh waktu 2 jam untuk Stephanie m

