“Nona Jasmine, Apakah benar, karena Profesor Gerald sudah meninggal, maka Anda akan meninggalkan Saint Mirrae dan bergabung dengan RR Medical Corp?” “Ah tidak, rencana bergabung dengan RR Medical Corp sudah aku bicarakan dengan Profesor Gerald jauh sebelum tragedi ini terjadi, bagaimanapun juga, aku adalah bagian dari keluarga Rosera, sampai pada waktunya aku tetap harus kembali untuk membantu keluarga, bukan?” “Apakah Anda tahu, siapa yang akan menggantikan Profesor Gerald nantinya? “Tentang itu, aku tidak tahu pasti karena aku tidak menjadi bagian dari direksi. Berita yang kudengar, murid terakhir Profesor Gerald mendapatkan warisan saham Universitas Saint Mirrae dan Rumah Sakit sebesar 10%. Apakah itu menjadikan dia sebagai kandidat pengganti atau tidak, sepertinya kalian harus mena

