Happy reading, guys! -D E M I K I A N- "Gue suka sama lo!" ucap Rafa yang kini berdiri tepat di belakang Kinan. Kinan menoleh pada sumber suara dan mendapati Rafa berdiri di belakangnya. Gadis itu memutar tubuh sampai keduanya saling berhadapan. Rafa masih memakai seragam sekolah, bahkan motor vespa birunya juga terparkir tidak jauh dari sana. Kinan menautkan kedua alis menatap Rafa bingung. Ia yakin yang diucapkan Rafa barusan hanyalah candaan, seperti dulu-dulu. Keduanya saling tatap dalam jarak satu meter. “Kalau gue suka sama lo, gimana?” ulangnya. Kinan tertawa kecil menatap cowok di depannya. "Bercanda lo itu, basi tau nggak?" Kinan berjalan melewati Rafa yang masih mematung. Gadis itu bergumam tanpa diketahui Rafa. Bukan lagi hal tabu Rafa mengucapkan bahwa ia menyukai Kinan.

