Istri mana yang tidak marah ketika suaminya sendiri mengaku sedang memikirkan seseorang dari masa lalunya. Entah itu mengingat hal baik atau buruk, Minzy tetap tidak suka. Sudah terlalu sering Minzy mengabaikan rasa sakit hatinya, namun kali ini tidak. Marvi sudah keterlaluan, bagaiamana bisa pria itu mengingat sang mantan kekasih ketika dalam perjalanan bulan madu. Ceklek. Minzy langsung melepas sandal, menggantung tas dan berlalu ke dalam kamar mandi. "Sayang, honey please jangan di kunci." Mohon Marvi seraya mengetuk pintu kamar mandi. Namun tidak ada sahutan dari dalam sana. Marvi mengusap wajahnya frustasi. Ia tidak tahu harus memohon maaf dengan cara apa, Minzy terlihat sangat marah kepadanya. "Sial. Bisa-bisanya pikiran gue kemana-mana. Lo brengsekk Vi." Geramnya mengutuk diri

