Violetta duduk di antara Pauline, Catrina, dan Evelyn, yang tampaknya berusaha keras membuatnya merasa nyaman. "Violetta, kamu harus mencoba kue ini, sangat lezat. Aku membuatnya sendiri loh," kata Pauline sambil tersenyum. Catrina dan Evelyn tertawa, mencoba memecah suasana. "Iya, Pauline memang jago membuat kue. Leonel pun menyukai kue buatan Pau-pau," tambah Evelyn. Violetta tersenyum tipis, "Terima kasih, saya akan mencobanya," ujarnya, mencoba menerima kebaikan mereka meski hatinya merasa sikap ketiganya terlalu dibuat-buat. Di dalam hati, Violetta merasa harus tetap waspada. Dia merasakan ada sesuatu di balik sikap baik mereka, tetapi dia memutuskan untuk bermain aman dan menjaga suasana tetap tenang. "Mungkin mereka memang berubah," pikirnya, berusaha meyakinkan dirinya sendiri

