Mendengar Levo mengatakan serentet kalimat yang membuatnya sedikit heran, Dexa sampai lupa bahwa hari ini dirinya akan mendapatkan hasil pengumuman akankah dia lolos kontes atau tidak. Di luar hujan deras. Kemungkinan Mea masih tertidur di jam subuh ini. Padahal Mea juga akan melakukan kontes sebagai Brand Ambassador. Tapi Dexa tak peduli. Ia juga tak mengganggu Mea dalam tidurnya. Tapi tak lama kemudian, suara bel terdengar. Ia pun menebak pasti dia adalah Mea. Dexa pun bangkit dari ranjang dan membukanya. "Kau sudah mandi atau belum? Aku tidak mau menunggumu mandi lagi ya." Benar saja, gadis itu datang langsung mengomel sambil menerobos masuk ke unit kamarnya. "Duduk. Kita harus bergegas cepat. Karena aku sendiri belum berias. Pasti nanti akan memakan waktu yang cukup lama. Jadi
Download by scanning the QR code to get countless free stories and daily updated books


