Pagi ini stasiun televisi tengah mengunggah wajah setengah Andrea yang tengah membidik ponsel ke arah korban. Hanya terlihat matanya saja dan juga rambutnya yang dikuncir, body mobil dari samping tanpa plat nomor. Tidak semudah itu untuk menemukan Andrea jika petunjuknya saja hanya setengah. Menerima pesan dari Teo yang hanya jempol saja membuat wanita itu tersenyum kecil. Lalu menyimpan kembali ponselnya ke dalam tas selempang miliknya. Perlu diingat pagi ini Kenal mengajak Andrea untuk bertemu dengan ayahnya. Dia ingin membuktikan pada ayahnya, jika ada wanita lain yang dia cinta dan itu semua bukan Masha. Mempersiapkan dirinya dengan jantung yang berdebar kencang. Andrea melepas kalung yang dia kenakan, dan menaruhnya di atas meja. Tentu saja hal itu langsung membuat Keano yang menata

