Setelah pulang dari kampus, Andrea memutuskan untuk belanja bersama dengan Keano. Mengambil satu troli, Andrea meminta Keano untuk mendorong troli, sedangkan dirinya yang akan memilih banyak belanjaan yang ada. Dari sayur, bumbu dapur yang sudah habis, daging, dan masih banyak lagi bahan yang dibeli oleh Andrea. "Sayang … Kita sudah membeli daging, untuk apa kau mengambil daging kembali?" kata Keano heran. Andrea menoleh bingung, menatap troli nya dengan heran. "Memangnya aku tidak boleh mengambil daging lagi?" Tentu saja boleh, tapi kan kalau terlalu banyak juga rasa dagingnya juga tidak enak. Vitamin dalam kandung daging pasti langsung bilang. Tapi tidak masalah, jika wanita itu ingin membeli banyak daging untuk stok di rumah. "Tenang saja. Daging itu akan habis jika kau yang makan

