Bab 67 Cindy terus menatap ruas jalan itu, tatapan matanya begitu kosong dan dingin. Tak ada sedikitpun raut kebahagiaan di sana. Lelaki yang ia nantikan bahkan tak sekalipun menampakkan diri. Gadis itu mendesah, terlihat beberapa kali membuang udara kasar dari mulutnya. Sementara Andre terlihat sesekali menatap gadis itu dari spion depan mobilnya. Wanita itu meraih tangan Cindy, meremasnya lembut dan mengulaskan senyum padanya. Cindy menoleh, menatap ibunya yang terlihat semakin kurus dan pucat itu. “Kenapa ibu terlihat begitu kurus? Apakah terjadi sesuatu yang buruk?” Tanya Cindy kepada wanita yang duduk di sisinya itu. Wanita itu menggeleng lemah, menatap putrinya yang seakan memang melupakan peristiwa yang telah menimpa dirinya itu. “Cindy, ibumu belum makan sejak beberapa hari ini,

