SUAMI ONLINE 35 Oleh: Kenong Auliya Zhafira Sesuatu yang berlebihan pasti akan membuat ketidaknyamanan. Apalagi jika berhubungan dengan sesuatu yang tidak disukai. Bisa dipastikan ada rasa ingin menghindari sedikit demi sedikit. Kenes yang tidak bisa meminum obat harus dihadapkan banyak vitamin untuk menunjang proses kehamilannya. Selama ini, ia selalu dibantu oleh sang pria ketika waktunya minum obat tiba. Bahkan rasanya sudah mulai membosankan. Namun, semua itu ia lakukan untuk kesehatan sang buah hati. Keduanya menatap wanita di depannya. Ada harapan mereka mau mengerti keadaan yang sebenarnya. Namun, tidak mungkin mengucapkan alasannya. Mau ditaruh mana wajahnya jika sampai tahu kalau tidak bisa minum obat pada usia setua ini. Sebagai pria yang mulai memahami keadaan sang istri,

