Tuh anak jalan sama Alby gak ya? Hahaha. Itu aja yang ada di dalam kepalanya. Padahal ia mau pulang ke Malaysia bahkan sudah dalam perjalanan pulang. Sekarang masih di pesawat loh. Tapi anehnya, pikirannya melayang pada Adeeva. Kapan pertama kali ia melihat Adeeva? Dihari pertama ia masuk sekolah. Ketika tak sengaja menoleh ke arah gerbang. Di mana gadis itu baru saja muncul. Hanya sepersekian detik, dunia seakan berhenti. Meski menatap secara tak sengaja, namun ingatan tentang itu memang sangat membekas. Cara Adeeva berjalan. Cara gadis itu tersenyum. Caranya mengibas rambut panjangnya. Caranya bersikap ramah pada teman-teman yang melihatnya. Namun tentu saja Athaya menghapus ingatan itu karena hatinya telah menjadi milik orang lain. Melupakan cinta pertama yang telah menemaninya seda

