Para penghuni The Creed sudah bekumpul di aula, mereka tidak sabar menanti proses pergantian ketua yang baru. Jika selama ini The Creed diketuai oleh keturunannya, namun kali ini berbeda dari biasanya. Irebae menyerahkan kepemimpinannya ke Alfarl, yang notabene adalah orang asing di The Creed. Namun, Irebae sangat mempercayai Alfarl dan yakin bahwa The Creed bisa berkembang lebih baik lagi dibawah kepemimpinan Alfarl. Alfarl dan Irebae sudah hadir diantara mereka, Irebae kemudian memberikan kalung yang tersusun dari bunga-bunga cantik ke leher Alfarl, "Aku harap kau bisa memajukan teknologi di The Creed," ujar Irebae. "Tentu saja, aku akan melakukannya sesuai dengan keinginanmu," jawab Alfarl. Para penghuni The Creed bersorak ramai, mereka tampai bahagia melihat pemimpin baru mereka.

