"AW ADUH!!!" ucap Rianti saat dirinya pura-pura jatuh. Riko kaget melihat wanita jatuh di depannya dan cepat-cepat Riko menolongnya. "Hati-hati mba! ayo bangun! mba ngga apa-apa kan?" kata Riko sambil membantunya. Rianti mengibaskan rambutnya yang sedari tadi menutupi wajahnya. Saat wajahnya kelihatan, tentu saja Riko terkejut. "Rianti?" ucap Riko kaget. "Riko?" ucap Rianti pura-pura kaget sambil melihat ke arah Riko dan Putri. "Kamu ngapain disini?" tanya Riko heran. "Ya aku mah makan siang." "Sama siapa?" "Sendiri aja. Soalnya pacarku sibuk entah kemana susah sekali dihubungi. Ya sudah kalau gitu aku makan siang bareng kalian saja yah di sini," ucapnya sambil menarik kursi di hadapannya dan mendudukinya tanpa disuruh duduk oleh Riko. Putri melihatnya sangat sinis dan tidak suka

