Seminggu kemudian, cafe milik Adhista dan Diratama sudah mulai ramai. Diratama sudah meng-endorse kurang lebih sepuluh artis dan selebgram untuk mengembalikan kehidupan di Zest Coffee 141. "Bang, jangankan bulan depan minggu ini aja udah kewalahan saya hehe," ujar Robi yang sedang membuat kopi. "Mantap kan? Gaji nanti gue kasih full Rob tenang aja. Btw ini masih mau endorse lagi gue haha, biar makin rame," "Oke Bang siap, nanti tambah karyawan ya," celetuk Ferdian yang membuat mereka bertiga tertawa. "Gampang, yaudah gue tinggal dulu ya. Ntar malem gue kesini lagi," ujar Diratama lalu ia keluar dan pergi menjauhi cafe miliknya. Dirinya berjalan menuju kost Adhista. Berniat untuk memberikan kabar baik untuk usaha kecilnya itu. "Dhis," ucap Diratama sambil mengetuk pintu kamar Adhist

