--Happy Reading-- Lima tahun kemudian. Di kediaman keluarga besar Albert Zilquin. Semua persiapan untuk menyambut kepulangan Almaher Zilquin dari Inggris sudah semaximal mungkin. Nampak sekali, wajah berbinar dari semua orang yang sedang menunggu kehadiran Almaher yang sangat mereka rindukan. Meskipun sering berkomunikasi lewat ponselnya, tetap saja rasanya berbeda. Silviana sudah menyiapkan menu masakan kesukaan sang putra kesayangan, dengan bantuan beberapa chef ternama. Karena, sang putra sudah barang tentu sangat merindukan menu makanan khas Amerika, tempat kelahirannya. Sementara Albert, sudah mengundang keluarga calon menantu dan besannya yang akan diperkenalkan kepada Almaher. Calon menantunya adalah anak dari sahabat keluarga Zilquin yang bernama Casandra Amore. Sementara Roy

