Cerita Oleh Purple Bubble
author-avatar

Purple Bubble

TENTANGquote
Hallo Teman, salam kenal. Selamat menyelami cerita-cerita dari Dunia Purple Bubble. Semua cerita punya universe yang sama. Akan ada kaitan dari satu cerita ke cerita yang lain, akan ada pertemuan satu tokoh dengan tokoh lain. Jadi, sampai bertemu dengan mereka, yaa \\(^3^)/ Untuk visual dan moodboard kita bisa ketemu di T!ktβ—‹k : Purple.Bubble72 !g : Purplebubble.ish Salam Bubble blubup πŸ’œπŸ’œ
bc
Jadi, Kapan Kita Cerai, Mas?
Diperbarui pada Jan 27, 2026, 07:54
Tama-Nesa —————○● Sejak awal, Annesa bukan wanita yang dipilih untuk Mahatama jadi istrinya. Ia hanya pengganti Anggeni, kakaknya yang kabur di hari pernikahannya dengan Tama dengan alasan hamil oleh pacarnya dan ingin menagih tanggung jawab. Tama menikahi Nesa sebagai gantinya. Tapi lelaki itu bahkan tidak menyentuhnya. Harusnya mereka sudah berpisah jika mengikuti aturan sighat taklik, bukan? Itu pemikiran Nesa sebelum Tama datang dengan wajah cerah setelah rekaman suara dan wajahnya terekspos sebagai wajah dari penulis terkenal Anne Li. Sebuah potongan rekaman yang berisi keluhannya menjadi seorang istri dari lelaki super sibuk itu. Sejak saat itu, Nesa tahu ada yang berubah dari Tama. Lelaki itu mulai mau duduk di ruang makan bersamanya, mengantarkan botol minum saat ia mengerjakan deadline tulisannya, bahkan mengantarnya pergi survei lokasi syuting. Dan bukan hanya itu, film terbaru dari trilogi novelnya tidak jadi dihentikan produksinya. Jadi, tindakan membingungkan macam apa itu? Setelah mengabaikan Nesa di dalam dua tahun pernikahan mereka?
like
bc
How to Living with Your Boss: Dilarang Jatuh Cinta
Diperbarui pada Jan 26, 2026, 19:10
Alara-Sakala^^β€”β€”β€”β€”><Satu yang akan Ala ingat dalam kepalanya adalah untuk tidak meminum dari botol yang sudah terbuka! Jangan pernah! Karena pagi ini semuanya menjadi kacau hanya karena ia meminum air yang membuatnya pusing itu. Ala bangun di kamar Saka –si teman satu rumahnya yang urakan tapi baik hati, terlambat datang ke kantor, dan salah memakai kemeja!Tahu apa yang lebih parah? Selama ini teman serumahnya adalah boss-nya! Benar Saka adalah Sakala Rangga Wisesa yang yang itu! Si legenda yang katanya merupakan Raja Terakhir yang susah sekali di taklukan.Ala mematung di kubikelnya, bagaimana caranya meminta perpanjangan kontrak kalau ingat apa yang sudah ia lakukan tadi malam? Tunggu, memangnya apa yang sudah ia lakukan tadi malam? Karena kepalanya sukses menyembunyikan semua hal yang ia lakukan.
like
bc
Menikahi Dendam Menjerat Skandal
Diperbarui pada Jan 18, 2026, 12:07
Brama-Zana β˜†β€”β€”β€”β€”β€”β€”β™‘ Zanari Mirah, Sang Diva yang manis di atas panggung ternyata begitu dingin dan pemarah saat berhadapan dengan Brama Mahesa. Kakak angkat dari Braja Krisna, lelaki yang sudah membunuh seniornya itu malah menjebak Zana dalam kurungan skandal dan membuatnya tidak punya pilihan selain menerima kontrak pernikahan. Zana tahu bahwa Brama hanya berniat menahannya sampai Braja bebas dari penjara. Zana juga tahu bahwa keluarga Kusumahardja adalah keluarga adidaya yang juga disebut-sebut keluarga mafia. Membuat Zana takluk adalah hal yang mudah. Namun, apa Zana memang mudah menyerah begitu saja? Apa Zana benar sudah siap untuk menjadi yang mati berikutnya? Atau, ada hal yang sebenarnya tidak mereka ketahui? Masa lalu kelam yang menyelubungi Zana dan Brama, trik yang dilakukan keduanya untuk saling membuka diri masing-masing. Dalam kungkungan amarah dan kuasa. Dalam pergolakan perasaan dan kehancuran. Zana dan Brama saling menghindar untuk terlibat jauh lebih dalam. Namun jika hati sudah bertaut, apakah dendam masih harus berlanjut? ⚠️Slowburn, slowpace, dark romance
like
bc
Queen of Liars
Diperbarui pada Oct 3, 2025, 23:05
Raja-Lyara ____________ Berawal dari pertemuan pertama yang tidak sengaja dengan Raja dan mengiyakan tawaran kilatnya dalam menghadapi Dinda, lalu pertemuan kedua yang hanya berselang dua jam saja. Raja yang melihatnya melawan lelaki kurang ajar yang menyentuhnya sembarangan tiba-tiba saja menciumnya. Lyara harus direpotkan dengan lebih banyak hal di hidupnya. Seakan menjadi tulang punggung keluarga belum cukup merepotkan baginya. Ia harus berurusan dengan skandal dengan Dinda, si selebtok mantan pacar Raja yang menuduhnya sebagai pelakor. Dan yang paling membuatnya repot, Raja yang terus mengejarnya untuk tawaran kontrak konyol bagi Lyara: pernikahan palsu.
like