Saya Ibu Rumah Tangga, Profesi sebagai karyawan swasta.
memiliki 2 orang anak.
Semoga ceritaku ini bisa menghibur dan menemani hari-hari kalian semua yaa..
semoga kalian suka dengan ceritaku ini, mohon kritik dan saran agar dapat membangun dalam menulis banyak cerita dan menemukan ide.
Terima kasih ☺
Gadis manis bernama Rania Baskara, usia 17 tahun. Baskara sendiri diambil dari nama belakang Putra Baskara yang tak lain adalah Ayah angkatnya sendiri.
Rania ditolong oleh Putra, ketika masih berusia 8 tahun. Putra yang notabenenya sebagai Polisi yang menjadi seorang ajudan telah mengabdi pada Jendral bernama Agung sedari ia masih muda.
Kala itu, ia bertemu dengan Rania ketika Raina dikejar-kejar oleh ayah tirinya yang begitu jahat kepadanya. Ibunya meninggal sebulan setelah menikah dengan ayah tirinya. Rania kerap disiksa dan sama sekali tidak ada kasih sayang yang ia dapatkan dari ayah tirinya.
Ketika Rania kabur, ia bertemu menabrak mobil mewah yang sedang melintas dihadapannya. Didalamnya terdapat Putra dan asistennya bernama Dicky. Putra menolong Rania dan membawanya ke rumahnya.
Semenjak itu, Rania diasuh dan dibesarkan langsung oleh tangan Putra sendiri.
Hingga Rania tumbuh menjadi gadis yang cantik dan manis.
Seiring berjalannya waktu, perasaan Rania terhadap Putra menjadi berbeda. Cinta dan sayang Rania kepada Putra, bukan lagi cinta dan sayang seorang anak kepada Ayahnya.
Sikap dingin Putra membuat Rania semakin ingin dirinya mencoba merayu Putra agar ia menerima cinta Rania.
Rania bersusah payah agar mengambil hati Putra, hingga akhirnya Rania mengetahui bahwa
Agung akan menjodohkan Putra kepada Siska yang notabenenya teman kecil Putra.
Agung yang juga sahabat Putra, tidak ingin membuat Putra terus membujang.
Ketika itu, Rania memohon izin kepada Agung agar dirinya ditugaskan diluar kota, karena posisi saat itu Rania telah menjadi seorang Polisi wanita.
Permintaan Rania dikabulkan oleh Agung, hingga membuat Rania dan Putra berpisah sementara waktu.
Sepeninggal Rania, Putra menyadari bahwa ia begitu membutuhkan dan merindukan Rania.
Apakah Putra akan menyusul Rania dimana Rania ditugaskan oleh Agung? Ataukah ia tetap pada pendiriannya untuk menyimpan perasaan yang telah ia sembunyikan dari Rania?
Ikuti kisahnya..
Mikayla adalah Perawat Gigi. Ia telah dikhianati oleh pacarnya sendiri yang berselingkuh dengan teman seangkatan perawat. Pacarnya adalah seorang anggota Polri. Namun cintanya kandas menjelang 2 tahun sebelum pernikahannya. Namun ia mengakhiri hubungan dengan pacarnya yang bernama Zaki. Usut punya usut karena dia sedang frustasi akhirnya ia mencoba mendownload aplikasi dating yang sedang berkeliaran di sosial media. Dan bertemulah di room chat dengan para sugar daddy. Namun disamping itu ia ternyata telah dijodohkan oleh sepupunya yang juga menjadi anggota Polri. Sedangkan ia sedang asyik berseliweran di aplikasi dating bersama para gadun-gadun. Ia pun sering di kirimi banyak uang untuk sekedar jajan atau membeli skincare. Mikayla pun senang, karena bukan ia yang minta namun para gadun-gadun itu lah yang dengan suka rela memberikan uang dengan tujuan untuk mendapatkan Mikayla entah sesaat atau memang serius. Banyak yang ingin bertemu, berkencan bahkan menikahinya. Apakah Mikayla tetap bersenang-senang dengan para sugar daddy? Ataukah ia lebih memilih menikah dengan sepupunya?
Tuan Marcelino yang tampan, kaya raya, peduli, kalem dan bertanggung jawab serta memiliki anak perempuan yang cantik berusia lima tahun, baik dan penurut rupanya membuat Nadia sebagai Isteri Marcelino tak cukup bahagia. Dokter cantik itu terlalu berambisi pada karir dan bahkan terbuai dengan godaan pria-pria baru yang menurutnya lebih menantang dan menarik. Hingga rumah tangganya mulai retak. Terlebih ketika sang suami mulai mencium adanya aroma perselingkuhan Nadia. Dia mulai menyelidikinya. Was-was, sakit hati serta tetap berjuang menjaga perasaan demi putri mereka yang sedang sakit parah adalah beban yang harus dia pikul sendiri.
Lantas apa yang akan dilakukan CEO idaman wanita itu selanjutnya? Bagaimana jika firasatnya benar?
ikuti kisahnya..