Siluet Jingga Sarasvati. Nekad menyamar jadi seorang ART, di rumah laki-laki yang akan dijodohkan dengannya. Semua agar dia bisa tau siapa dan bagaimana sosok Benadia Silas Abiyaksa.
Siapa sangka setelah tinggal satu atap yang sama dengan Ben, Jingga malah benar-benar jatuh cinta pada laki-laki itu.
Sayangnya ketika Jingga akan mengakui tentang siapa dia yang sebenarnya. Tuhan juga menunjukkan bagaimana Ben yang sesungguhnya.
Saat itulah dia masuk dalam jerat seorang Banyu Utara Abiyaksa. Kakak laki-laki dari Ben.
"Kamu udah terlanjur bilang 'ya' untuk perjodohan ini. Sekarang tinggal pilih, aku menggantikan Ben … atau keluarga kamu bakalan malu." Ucapan itu sekejap menjadi sebuah tawaran sekaligus ancaman.
Jingga dihadapkan pada dua pilihan, menuntaskan sakit hatinya pada Ben, atau meyelamatkan nama baik keluarga.
Akankah dia akan menerima tawaran Utara, saat laki-laki itu hanya ingin memanfaatkan Jingga untuk kepentingannya sendiri.