“HALO, CORDELIA.” Xander itu orang pertama yang menjadi temanku. Memang ada Lilith, ada juga Xena yang sejujurnya adalah murid pertama sekali yang menyapa aku di koridor sekolah. Tapi Xander yang menjadi teman pertamaku secara resmi. Dia dengan ramahnya menyapa aku di dalam kelas, memperkenalkan diri, bahkan membela aku di depan Hunter yang saat itu sangat menyebalkan. Xander dengan baiknya mau mengajak aku berkeliling kota, mengenal New Cresthill, dan membawa aku ke kedai untuk sarapan sambil minum kopi. Xander itu lelaki yang baik, ramah, dan sangat perhatian. Dia tidak pernah angkuh atau mengesalkan seperti Hunter. Dia tidak pernah terlihat seperti seseorang yang ditakuti dan sebagainya. Dan yang paling penting lagi, Xander tidak pernah menyakiti aku. Jadi ketika Hunter mengatakan se

