Wah, mulut Rama seketika menganga karena mendengar cerita Sarah yang diteruskan kepada Fan untuk Rama, mendengar hal itu membuat pengorbanan Rama kepada Sarah tidak sia-sia. Akhirnya Sarah pun bisa belajar dengan baik dan tinggal di sebuah asrama berfasilitas lengkap tanpa ada bayaran yang harus di tanggung oleh Sarah. Kini Rama pun tersenyum dengan bahagia atas pencapaian luar biasa Sarah. "Apakah kamu bisa ceritakan lebih banyak lagi mengenai Sarah yang ada di Amerika?" tanya Rama yang sangat kepo. "Entahlah? Sebaiknya kamu beli saja sebuah ponsel, lagi pula Sarah itu gaptek telepon rumah dan kamu malah lebih para lagi, tidak bisa menggunakan ponsel," ucap Fan yang membuat Rama mendengus dengan kesal. "Baiklah kalau itu mau kamu, bolehkah aku meminjam uangmu untuk membeli sebuah ponse

