Daisy memandangi foto di layar handphone. Di sana ada Gresia dan dirinya sedang tertawa. Gresia tertawa kecil dan dirinya tertawa sangat lebar. Waktu itu sebelum foto diambil di kampus sedang mengadakan acara pentas seni. Kebetulan dia dan Gresia menjadi panitia. Kami memiliki mimpi yang sama tetapi Tuhan berkehendak lain. Bayangan dia akan melihat Gresia sukses dan bahagia membuat keluarga kecil sirna. Setetes air mata terjatuh membasahi layar handphone. Secepatnya dia mengusap layar handphone-nya. Beralih ke buku kontak mencari-cari nomor seseorang lalu mengirimnya pesan. Kak Gelano Kak, hari ini aku mau ke kantor Kakak. Aku sengaja cuti karena aku belum tenang sebelum Kakak cerita semuanya. Ya, dia ingin mencari tahu semuanya sampai ke akar. Percuma saja dia bekerja tapi hati dan p

