Dua tahun kemudian ... "Kau mengajak putramu untuk mengunjungi Jenderal, Athena?" Komandan Gildan menatap Amante Mikail dalam gendongan Athena yang tengah sibuk memainkan rambut merah muda ibunya yang mulai memanjang. Athena hanya tersenyum mengiyakan, dan Komandan Gildan segera bergeser untuk memberi ruang bagi Athena masuk ke dalam setelah dia menghadap Jenderal. Saat Athena masuk, dia dikejutkan dengan kehadiran Panglima Sai dan Letnan Edsel yang duduk menyilangkan kaki di sofa. Kebiasaan di antara dua petinggi terbaik Dalla itu tidak pernah berubah. Lamunan Athena terpecah mendengar geraman Mikail yang gagal memilin rambut sang ibu dengan ekspresi gemas. Usianya baru dua tahun, dan Mikail pintar. Dia anak yang aktif dan bukan anak yang rewel. "Lama tidak melihat miniatur Jenderal

