Mobil yang dikendarai Armen terus melaju menuju rumah Thomas yang diyakini Dustin merupakan tempat dimana Thomas dan Freya berada saat ini. Dustin begitu yakin akan hal ini, tentu saja karena dia sudah mendatangi rumah Freya. Namun Freya tidak ditemukan di rumahnya. Dustin pun sudah berulang kali mencoba menghubungi nomor teleponnya tapi tidak ada satu pun yang diangkat. Dustin sangat mengetahui kepribadian Freya, dia yakin semarah apa pun gadis itu padanya, tidak mungkin sampai mengabaikan panggilannya setelah melihat apa yang telah dialami Dustin di pemakaman Andre dan ayahnya. Freya bukanlah orang yang akan berpangku tangan dan berpura-pura tidak mengetahui apa pun ketika sahabatnya sedang tertimpa masalah besar. Itulah sebabnya Dustin menyadari telah terjadi sesuatu yang buruk pada

