KEYLA menghembuskan napas leganya saat mobil yang dirinya kendarai berhasil sampai dengan selamat dan tanpa cacat tepat di dalam garasi mobil rumahnya. Maniknya melirik jam di layar ponsel yang mendadak menyala karna sebuah notifikasi dari aplikasi i********: dan cukup terkejud karenanya saat mengetahui kalau hari sudah mulai beranjak malam. Sedikit terbesit rasa takut di benaknya mengingat saat ini, Keyla meyakini kalau Ayahnya pasti tengah berada di dalam rumah. Tengah menunggu kedatangannya dengan gelisah. Jadi tanpa mau membuang waktu cukup lama lagi yang mengakibatkan dirinya bisa saja digantung hidup-hidup oleh Jonathan, Keylapun bergegas turun. Sebelum berjalan cepat menuju rumahnya, tak lupa mendapatkan sambutan dari dua orang bodyguard sang Ayah yang selalu saja berdiri tepat di

