"Ya Tuhan, apa di sana?" Pandangan Lucas mengekori telunjuk Valerie yang menunjuk pada sebuah kota kecil dari balik kastil Cornelia yang besar. Sesaat, senyum pria itu timbul. Dan Valerie penasaran setengah mati. "Hm?" "Kota Jane. Orang-orang sering menyebutnya sebagai kota kembang. Banyak penduduk menjual bunga di sana. Para turis biasanya membeli bibit tanam sebagai hadiah kerabat mereka." "Kenapa aku baru dengar?" Lucas mengernyit dengan bibir mengulum senyum. "Yah, aku mendengar banyak tentangmu dari media yang beredar. Kau terlalu lama di peternakan milik keluargamu. Ardissia tidak sepantasnya berkebun atau mengurus kandang. Tapi kau melakukannya. Apa itu alasan mengapa kau tidak mengenal dunia luar?" "I did. Aku tahu siapa Princess Diana dan bagaimana Buckingham Palace. Apa itu

