Zavier rupanya benar-benar serius dengan ucapannya soal "tidak akan berhenti" dan "kamu sendiri yang memaksa" kepada Zia tadi pagi. Seharian Zia dikurung di kamar, bahkan sama sekali tidak beranjak dari tempat tidur. Semula mereka mandi seperti biasa, meskipun Zia tidak tenang karena untuk pertama kalinya dalam seumur hidup ia mandi dengan lawan jenis. Tapi untungnya Zavier memang tidak macam-macam, sehingga mereka benar-benar mandi tanpa melakukan hal-hal aneh terlebih dahulu. Namun setelahnya, saat akhirnya mereka selesai mandi dan mengeringkan tubuh, Zia kembali batal sarapan karena Zavier tidak membiarkannya turun ke dapur, melainkan menariknya kembali ke tempat tidur. Pada akhirnya, sarapan yang dijanjikan itu pun berganti menjadi makan siang. Makan siang di tempat tidur juga tentun

