Nesya mengaduk sedotan di dalam gelas berisi smoothies berry. Dia merasakan lagu yang Gias nyanyikan begitu menyayat hati. Dia rasa lagu ini dinyanyikan untuk seseorang yang tidak bisa Gias miliki. Siapa lagi kalau bukan Farhana. Jadilah aku, kamu, dan dirinya Berada di dalam dusta yang tercipta Mengapakah harus kurasa? Sepenting itukah cintamu? Kita berawal karena cinta Biarlah cinta yang mengakhiri Ho-o-o-o-ooo Ho-o-o-o Ho-o-o-o Mengapakah harus kurasa? Sepenting itukah egomu? Kita berawal karena cinta Biarlah cinta yang mengakhiri Kamu dihadapkan pilihan Antara aku dan dia Begitu rumitnya dunia Hanya karena sebuah rasa Cinta Nesya sampai harus memaut tisu dan menyeka air matanya. Sedalam itu cinta Gias terhadap Farhana. Kenapa dia baru tahu ini? Andai dia tahu sejak

