"kau cemburu, aku tahu itu" Ucapan Prana membuat Sindy menoleh kearahnya dan melebarkan matanya karena terkejut. Bagaimana bisa Prana berasumsi bahwa ia cemburu melihatnya berjalan dengan gadis lain disampingnya. "aku tidak cemburu" elak Sindy berusaha untuk menyangkal kecemburuan yang sebenarnya benar-benar terjadi. "baiklah, terserah padamu" setelah mengatakan itu, Prana pergi dari halaman belakang dan meninggalkan Sindy sendirian disana sambil melihat punggung Prana menjauh. ❀ Satu bulan sudah Sindy tinggal di rumah Prana. Sindy sudah merasa nyaman tinggal di rumah tersebut karena tn dan ny. Kim memperlakukannya dengan baik meskipun terkadang ia bertengkar dengan Prana, tapi ny. Kim selalu memarahi Prana dan berbicara berdua dengan lelaki tampan itu sendiri dan Sindy tidak tahu apa

