Waktu sudah menunjukan pukul setengah tiga sore. Pelajaran sudah selesai, membuat beberapa murid segera bersiap untuk pulang, nongkrong, dan mengerjakan tugasnya di sekolah. Langit sore itu sudah terlihat mendung, bertanda sedikit lagi akan turun hujan. Namun itu tidak membuat para murid di sana mengurungkan niatnya untuk pulang. Nita menyikut pelan perut Tama yang membuat cewek yang sedang fokus bermain hapenya teralihkan. Mendongak lalu mengernyit, Nita menunjuk arah pintu kelas. Tama mengikuti arahan itu, lantas kedua pipinya terasa hangat melihat Taeyong yang berdiri dekat pintu kelas sedang merunduk, menatap hapenya, dengan satu tangannya yang dimasukan ke dalam saku celana putihnya. "Buruan samperin. Kesian tau dah nunggu ganteng gitu." Sisca mendorong pelan bahu Tama yang di

