Gemintang tahu dia telah salah memberikan kesempatan bagi Dean beberapa minggu yang lalu. Namun mengapa hari ini dia harus merasakan penyesalan itu dalam bentuk yang berkebalikan? Ini memang dampak yang biasa dihadapi para istri saat melihat testpack di tangan mereka menunjukan hasil positif. Benar. Gemintang hamil. Gemintang hamil kedua kali. "TIDAAAAAAAAAAAKKK!!" Galih mendobrak pintu. Wajahnya merah padam. Dia tampak begitu ketakutan. Gemintang menelengkan kepala, bingung pada aksi Galih mendobrak pintu kamar mandinya yang terkunci dari dalam. "Kamu kebelet?" tanya Gemintang super polos. "Aku yang harusnya nanya, Kak. Kenapa Kakak teriak? Ada apa? Ada yang terjadi?" Galih bertanya dengan panik. Gemintang menggeleng sekali, lalu mengangsurkan benda pipih yang dipegangnya. Galih me

