“Ngapain ke sini?” Wendy menatap gedung mewah di depannya kemudian menoleh pada Pane. Pria itu entah sedang mencari apa. “Kamu liat powerbank aku nggak?” tanya Pane. Wendy membantu mencari dan menemukan powerbank Pane di jok belakang. Ia serahkan pada Pane. “Makasih.” Pane mencharge ponselnya. Wendy masih menunggu jawaban Pane. Pria itu kemudian sibuk berkutat dengan ponselnya entah melakukan apa. Wendy pikir saat Pane bilang ngedate itu mau jalan ke taman bermain atau makan atau nongkrong di kafe. Tapi Pane membawanya ke salah satu showroom sport car terbesar di ibukota. “Kamu mau beli mobil lagi?” tanya Wendy akhirnya tak sabaran karena Pane tak kunjung memberikan jawaban. “Yuk turun, ntar juga tau.” Pane menunggu Wendy keluar dari mobil. Kemudian digenggamnya tangan Wendy menu

