Tahun 2020 lagi. Mungkin hari ini bangsal itu dinobatkan sebagai bangsal teramai sepanjang masa. Beberapa kali ada perawat datang, memperingatkan semua orang di sana supaya tidak ribut. Mereka diam sebentar, kemudian ribut lagi. Ada sekitar ... dua puluh orang berada di dalam kamar itu. Jadi, wajar kalau suasana lebih mirip pasar daripada kamar pasien. Mulai dari Oom Junot sampai Bu Mina, semua ada di dalam kamar itu. Ikut bahagia menyambut datangnya seorang jagoan dalam keluarga kecil Jordiaz Aditya. Namira sedang menoel-noel pipi adiknya. Ia duduk di atas ranjang, di samping Bu Alila, dan terlihat sangat antusias menyambut kedatangan adiknya--si Tahu Bulat versi laki-laki. "Jadi, siapa namanya?" tanya Bianca pada Bu Alila. Wanita itu masih me

