Namun sepertinya sekarang ini Rio sudah bisa menebak siapa yang kini mendatangi rumahnya itu. Entah kenapa ia berpikiran bahwa di dalam mobil itu ada Lara. Ya meskipun sampai sekarang belum ada yang keluar dari mobil tersebut karena memang mobil tersebut baru saja datang beberapa detik yang lalu ke halaman rumah Rio. Sementara itu teman-teman Rio kini sedang melihat mobil yang terlihat sangat mahal itu. Seumur-umur mereka main ke rumah Rio mereka sama sekali belum pernah melihat ada mobil yang parkir di depan rumah Rio. Meskipun itu tamu mereka sama sekali belum pernah lihat. "Weh siapa tuh? Tumben banget rumah lo ada yang datangin? Jangan-jangan itu orang yang mau nagih utang ya? Dari mobilnya beh cakep bener deh. Orang kaya tuh gue yakin." ujar Anton kepada Rio sekarang ini. "Enggak ta

